3 Contoh Teks Biografi Singkat Tentang Guru, Aktor, Teman

Kamu pasti pernah membaca sebuah teks yang berisi tentang kisah perjalanan hidup seseorang kan? Nah, teks tersebut dinamakan teks biografi. Nah, dalam artikel ini kami akan memberikan beberapa contoh teks biografi lengkap dengan struktur, ciri-ciri dan jenisnya.

Pengertian Teks Biografi

Contoh Teks Biografi SIngkat Tentang Guru, Aktor dan Teman

Teks biografi adalah sebuah teks yang berisi tentang kisah atau cerita suatu tokoh dalam mengarungi kehidupannya, baik itu berupa masalah, kekurangan atau kelebihan. Teks biografi ditulis oleh seseorang agar tokoh tersebut bisa menjadi teladan atau contoh untuk orang banyak.

Selain teks biografi, ada juga teks autobiografi. Autobiografi adalah suatu riwayat hidup yang ditulis sendiri oleh tokoh tersebut. Untuk itu, teks biografi dan autobiografi sangatlah berbeda. Kamu bisa membedakan kedua teks tersebut dari cara penulisannya.

Ciri-Ciri Teks Biografi

Berikut beberapa ciri-ciri teks biografi :

  • Teks biografi dibuat berdasarkan informasi fakta tokoh tersebut dan disajikan dalam bentuk narasi.
  • Berisi sebuah fakta yang didasarkan pada pengalaman hidup seorang tokoh yang diceritakan dalam biografi tersebut.
  • Pengalaman hidup seorang tokoh dalam menghadapi masalah yang dialaminya, sehingga membuat tokoh tersebut sukses dan menjadi teladan bagi orang yang membacanya.

Struktur Teks Biografi

Teks biografi memiliki 3 struktur penyusun, yaitu :

1. Orientasi

Struktur teks biografi yang pertama yaitu orientas. Struktur ini berisi pengenalan dan gambaran awal tentang tokoh yang ada dalam teks tersebut.

2. Peristiwa dan Masalah

Struktur ini berisi penjelasan suatu cerita, baik itu berupa pemecahan masalah, peristiwa menegangkan, menyedihkan, menyenangkan hingga peristiwa mengesankan yang pernah dialami oleh tokoh tersebut hingga membuat ia meraih kesuksesan.

3. Reorientasi

Reorientasi adalah tahap penutup yang berisi tentang pandangan penulis kepada tokoh yang diceritakan. Struktur ini bersifat opsional, jadi boleh ada dan boleh tidak.

Jenis Teks Biografi

Contoh Teks Biografi

Ada beberapa jenis teks biografi, yaitu :

Berdasarkan Izin Penulisan

Berdasarkan izin penulisannya, teks biografi terbagi menjadi dua jenis, yaitu :

1. Authorized Biography
Biografi jenis ini merupakan biografi yang penulisannya sudah mendapatkan izin dari tokoh yang akan diceritakan kisah hidupnya.

2. Unauthorized Biography
Biografi jenis ini merupakan biografi yang penulisannya tidak harus mendapatkan izin dari tokoh yang akan diceritakan. Biasanya, penulisan biografi jenis ini dilakukan karena tokoh yang diceritakan telah wafat.

Berdasarkan Isinya

Berdasarkan isinya, biografi juga terbagi menjadi dua, yaitu :

1. Biografi Perjalanan Hidup
Biografi ini berisi perjalanan hidup seorang tokoh secara lengkap atau mengambil beberapa kejadian yang dianggap berkesan.

2. Biografi Perjalanan Karir
Biografi ini berisi perjalanan karir seorang tokoh mulai dari awal hingga akhir atau hingga mencapai kesuksesan.

Berdasarkan Masalah yang Dibahas

Berdasarkan masalah yang dibahas, biografi terbagi menjadi 3, yaitu :

1. Biografi Politik
Biografi ini berisi kisah hidup seorang tokoh suatu Negara dilihat dari sudut pandang politik. Biografi ini mendapat bahan dari berbagai riset. Biasanya, biografi ini tidak lepas akan kepentingan penulis atau tokoh yang diceritakan.

2. Biografi Intelektual
Biografi ini hampir sama dengan biografi politik. Persamaannya yaitu mengumpulkan bahan dari berbagai riset. Namun cara penulisannya dituangkan dalam bahasa ilmiah.

3. Berdasarkan Jurnalistik
Cara penulisan biografi ini didapatkan dari hasil wawancara dengan tokoh yang akan diceritakan.

Berdasarkan Penerbit

Berdasarkan penerbit, terbagi menjadi 2, yaitu :

1. Buku sendiri
Yaitu biografi tokoh yang dijadikan buku oleh penerbit dengan biaya produksi ditanggung sendiri. Tujuan dari penulisan biografi ini yaitu untuk mendapatkan perhatian publik.

2. Buku subsidi
Yaitu biografi tokoh yang biaya produksinya ditanggung oleh sponsor.

Contoh Teks Biografi

Berikut kami berikan beberapa contoh teks biografi tentang pemain film, guru dan teman.

1. Contoh Teks Biografi Pemain Film

Contoh Teks Biografi Aktor

Jackie Chan adalah aktor laga ternama yang berasal dari Hongkong. Jackie Chan lahir pada tanggal 7 April 1954. Pria ini dikenal dunia karena keahliannya bermain kungfu di beberapa film laga. Semasa kecil, Jackie Chan sangat suka dengan sesuatu yang berhubungan dengan bela diri khususnya kungfu.

Jackie Chan memulai debut karirnya dengan menjadi stuntman Bruce Lee. Kala itu, Bruce Lee adalah aktor film yang sangat terkenal. Awal karir Jackie Chan tidak berjalan mulus, ia hanya menjadi stuntman yang tidak diketahui banyak orang meskipun ahli dalam bela diri.

Karir Jackie Chan melesat ketika Bruce Lee telah meninggal dunia. Perfilman di Hongkong membutuhkan seorang bintang film yang ahli dalam beladiri seperti Bruce Lee. Tentunya Jackie Chan yang menjadi stuntman Bruce Lee dapat menggantikan posisi aktor ternama ini.

Jackie Chan tidak suka jika ada orang yang menganggapnya sebagai Bruce Lee kedua. Baginya, ia adalah Jackie Chan yang pertama. Dalam hal berakting Jackie Chan memang hanya ingin menjadi dirinya sendiri. Ia tidak ingin dianggap mendompleng ketenaran Bruce Lee. Kesuksesan Jackie Chan menjadi semakin nyata ketika ia berhasil masuk dalam industri perfilman Hollywood.

Saat ini Jackie Chan sudah banyak membintangi dunia perfilman. Hampir semua film yang dibintangi oleh Jackie Chan disukai oleh masyarakat. Meskipun ada banyak aktor Hongkong lainnya seperti Donnie Lee dan Chow Yun Fat, tetapi nama Jackie Chan tetap yang paling terkenal.

2. Contoh Teks Biografi Guru

Contoh Teks Biografi Guru

Drs. Fendi Darmoko atau biasa dipanggil pak Fendi adalah seorang guru olahraga di SMK Muhammadiyah 2 Ajibarang. Beliau lahir pada 18 Februari di Desa Krajan Kecamatan Pekuncen Kabupaten Banyumas. Lahir dari pasangan suami istri yang bernama Warto Karjo dan Wasitah. Beliau adalah seorang anak paling tua dari delapan bersaudara. Terlahir menjadi anak tertua dalam keluarga membuat beliau mesti jadi teladan untuk adik-adiknya.

Pak Fendi melakukan pendidikannya di bangku SD Negeri 1 Krajan dan SMP Negeri 1 Pekuncen. Beliau mempunyai hobi berolahraga, sebab itu beliau mengambil kuliah jurusan Penjaskes di Universitas Jenderal Soedirman di Purwokerto. Di bangku kuliah beliau sempat mengikuti perlombaan lari jarak pendek tingkat mahasiswa se-Jawa Tengah dan menjadi juara ke 1.

Waktu beliau belum lulus kuliah, beliau telah mengajar di SMA Negeri 2 Ajibarang selama kurang lebih tiga tahun. Setelah lulus kuliah, beliau pindah ke Purwokerto lalu mengabdikan diri pada beberapa sekolah disana. Walau sudah termasuk mapan, beliau belum memutuskan untuk menikah. Pada tahun 1985, beliau bekerja di SMA Negeri 2 Purwokerto. Disitu beliau menemukan dambaan hatinya bernama Winda Puspita. S.pd yang juga seorang guru.

Waktu beliau berumur 31 tahun, beliau mempersunting wanita pilihannya. Sesudah menikah, beliau beralih pekerjaan di SMA Negeri 2 BUmiayu. Setelah dari SMA Negeri 2 Bumiayu, beliau pindah lagi ke SMA Negeri 1 Purbalingga hingga saat ini.

Pak Fendi banyak mengalami masa-masa sulit dalam karirnya menjadi seorang guru. Namun beliau masih melakukan pekerjaan yang diimpikan sejak kecil dengan ikhlas. Di tahun terakhir mengajar, beliau berupaya jadi lebih baik serta memberikan kesan yang akan mudah diingat oleh anak didiknya.

3. Contoh Teks Biografi Teman

Andika Putra Bangsa nama lengkapnya. Biasa dipanggil Putra atau Dika oleh anak-anak kelas. Cowok satu ini memiliki perawakan yang tinggi dan badan yang ideal. Lahir di Kota Banyumas 8 Februari 1998. Putra adalah anak pertama dari tiga bersaudara. Ayahnya bernama Husen Wijaya dan ibunya bernama Neli Aprilia. Saat ini Putra kuliah di Universitas Muhammadiyah Purwokerto Jurusan manajemen.

Putra dibesarkan di Indonesia. Mengapa demikian? Karena semenjak kecil ia telah berkeliling hampir ke semua pulau di Indonesia dari Jawa, Kalimantan, Bali, Sulawesi, dan Sumatera. Semenjak kecil Putra sudah berkeliling pulau Indonesia sebab tuntutan untuk mengikuti sang Ayah yang bekerja menjadi pegawai BUMN yang mendapat tugas min 2 tahun sekali pindah daerah.

Putra memiliki hobi olahraga bola voli. Olahraga ini sangat cocok untuk Putra mengingat postur tubuhnya yang tinggi dan berisi. Dari hobinya, Putra dan teman-temannya memenangkan kejuaraan perlombaan bola voli antar kelas. Putra menjadi peranan yang penting dalam kemenangan ini.

Peranannya sebagai pemain inti sukses menahan lawan agar tidak memperoleh poin. Smash yang dilakukan Putra pun sangat keras sehingga membuat lawan takut dan berpikir dua kali untuk menahannya. Diluar itu Putra juga menjadi kapten yang tangguh dalam tim bola voli.

Di kelas sebenarnya Putra adalah seseorang yang pendiam dan pemalu meskipun memiliki tubuh yang tinggi dan berisi. Tetapi jika sudah kenal dekat dengan Putra, ia tidak segan-segan untuk mengobrol dan bercanda. Orangnya pun humoris dan lucu, serta enak untuk diajak ngobrol.

Nah itulah beberapa contoh teks biografi beserta pengertian, ciri-ciri jenis, dna strukturnya. Semoga bermanfaat.

Simak juga : Contoh Cerpen

Tinggalkan komentar