Renang gaya bebas biasa disebut dengan istilah front crawl / crawl stroke. Renang gaya bebas dilakukan dengan cara posisi dada menghadap ke permukaan air, lalu kedua belah lengan secara bergantian digerakan jauh ke depan dengan gerakan mengayuh, sementara kedua belah kaki dihentakan naik turun keatas dan kebawah secara bergantian.
Pernafasan dilakukan saat lengan digerakan keluar dari dalam air, saat tubuh menjadi miring dan kepala berpaling ke samping. Perenang bisa memilih untuk menoleh kekanan atau kekiri saat mengambil nafas. Dibandingkan dengan gaya renang lainnya, renang gaya bebas ini bisa membuat tubuh melaju lebih cepat saat berenang.
Daftar Isi
Teknik Renang Gaya Bebas
Ada 4 teknik renang gaya bebas, yaitu :
- Teknik Meluncur
- Teknik Gerakan Tangan
- Teknik Gerakan Kaki
- Teknik Pernapasan
Berikut penjelasan keempat teknik tersebut.
1. Teknik Meluncur
Teknik pertama yang bisa kamu lakukan untuk memulai renang gaya dada yaitu dengan teknik meluncur. Lakukan latihan di bawah ini agar dapat melakukan gerakan meluncur yang benar :
- Berdiri di dalam kolam renang di depan dinding.
- Bungkukan badan sampai ke permukaan air dan lurus kan tangan ke depan. Tekuk salah satu kaki dan tempelkan ke dinding kolam renang.
- Selanjutnya dorong kaki sekuat mungkin agar badan meluncur ke depan.
- Pada saat meluncur posisi tangan, badan dan kaki sejajar dengan permukaan air.
2. Teknik Gerakan Tangan
Teknik gerakan tangan dalam renang gaya bebas dilakukan secara bergantian antara tangan kiri dan tangan kanan. Gerakan tangan ini akan mendorong tubuh ke depan. Berikut cara melakukan latihan gerakan tangan dalam renang gaya bebas :
- Berdiri di dalam kolam setinggi dada.
- Bungkukan badan dan lurus kan tangan ke depan dan jari tangan dirapatkan.
- Gerakan salah satu tangan ke bawah disertai dorongan ke belakang lalu tarik kembali keatas dengan menekuk siku hingga tangan kembali ke posisi semula lurus ke depan.
- Lakukan gerakan secara bergantian antara tangan kanan dan tangan kiri.
3. Teknik Gerakan Kaki
Teknik gerakan kaki pada renang gaya bebas adalah naik turun. Gerakan ini digerakan oleh pangkal paha. Berikut cara untuk melatih gerakan kaki yang benar :
- Posisi badan menghadap ke dinding kolam, pengang pipa besi atau sisi kolam dengan kedua tangan.
- Angkat badan sampai tubuh sejajar dengan permukaan air.
- Gerakan kedua kaki keatas dan kebawah secara bergantian dengan pusat gerakan pada pangkal paha
- Lakukan latihan gerakan ini secara terus menerus.
4. Teknik Pernapasan
Diantara empat gaya renang yang ada (gaya dada, gaya punggung, gaya bebas, dan gaya kupu-kupu), yang paling sulit cara bernafasnya adalah gaya bebas. Dalam gaya kupu-kupu atau gaya dada, bernafas bisa dilakukan dengan mudah saat posisi kepala seluruhnya berada di atas permukaan air. Dalam gaya punggung cara bernafas lebih mudah lagi karena kepala menghadap ke atas.
Dalam renang gaya bebas, kepala tidak boleh sepenuhnya keluar dari permukaan air, hal inilah yang menjadikan bernafas dalam gaya bebas terasa lebih sulit. Mengambil nafas dalam renang gaya bebas kita lakukan semenjak 2/3 kayuhan tangan, dan diakhiri pada saat tangan kita kembali masuk ke dalam air.
Kita ambil contoh mengambil nafas dari arah kanan. Pada saat kayuhan tangan kanan kita sejajar dengan dada, akan timbul gaya angkat pada sisi kanan tubuh kita. Akibatnya tubuh akan miring menghadap ke sisi kanan. Pada saat inilah kita mulai mengambil nafas dengan sedikit menolehkan wajah ke sisi kanan.
Demikian pembahasan ringkas mengenai renang gaya bebas. Semoga bermanfaat.
Pelajari Juga : Teknik Renang Gaya Punggung
Seseorang yang senang dengan dunia Teknologi, terutama Gadget dan Komputer. Senang menulis dan berbagi informasi yang bermanfaat.