7 Cara Cek Nomor Indosat IM3 Terbaru 2024, Bisa Lewat SMS

Ketika akan mengisi pulsa, seringkali banyak orang lupa dengan nomor yang sedang digunakan. Entah itu karena nomor susah dihafal atau karena memang tidak ingat sama sekali.

Masalah ini mungkin juga sedang terjadi terhadap kamu yang binggung bagaimana cara mengetahui nomor Indosat yang sedang digunakan. Tapi jangan khawatir, berikut kami sediakan beberapa cara cek nomor Indosat terbaru 2024 yang mudah dan praktis. Yuk simak selengkapnya dibawah ini.

1. Cara Cek Nomor Indosat Lewat Website

Cara Cek Nomor Indosat Via Website

Cara cek nomor Indosat paling aman adalah melalui website. Namun kamu memerlukan internet dengan jaringan stabil untuk bisa mengakses website dengan lancar. 

Berikut cara mengecek nomor Indosat melalui website :

  • Buka situs resmi Indosat. Laman tersebut akan menyediakan pengecekan MSISDN menggunakan NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan KK (Kartu Keluarga).
  • Selanjutnya masukkan nomor NIK atau nomor e-KTP yang digunakan saat awal registrasi.
  • Kemudian masukkan nomor KK yang dulu pernah didaftarkan.
  • Centang keterangan berupa ‘im not a robot’ dan klik menu ‘periksa’. Tunggu beberapa saat hingga nomor Indosat dimunculkan.

Jika kamu tidak mempunyai jaringan internet stabil bisa meminta hotspot terlebih dahulu ke teman atau sahabat.

Lihat Juga : Cara Cek Kuota Indosat

2. Cara Cek Nomor IM3 Lewat Kode USSD

Cara Mengecek Nomor Indosat Melalui Kode USSD

Cara cek nomor Indosat dengan cara dial up juga banyak digunakan untuk mengecek nomor di provider lain. Caranya sangat mudah yaitu dengan membuka menu panggilan atau telepon di dalam ponsel.

Pastikan jika kartu SIM Indosat yang akan dicek nomornya sudah terpasang pada ponsel yang digunakan. Jika ada dua SIM pastikan juga panggilan dial up berada di SIM yang akan dicek sebelumnya. Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk cek nomor melalui dial up :

  • Buka menu panggilan di ponsel kamu.
  • Ketik *123*30# lalu tekan tombol Panggil
  • Tunggu beberapa saat. akan keluar tampilan berisi penawaran beberapa layanan, salah satunya adalah layanan informasi nomor.

Catat nomor yang keluar, atau bisa juga dengan melakukan screenshot atau tangkap layar di ponsel kamu. Sehingga saat diperlukan, maka cukup dengan membuka hasil SS dari nomor tersebut.

Baca juga : Cara Cek Nomor Smartfren

3. Cek Nomor Indosat Lewat Call Center

Cara Mengecek Nomor Indosat via Call Center

Cara mengetahui nomor Indosat ini sering digunakan oleh orang tua karena dianggap lebih mudah. Layanan yang diberikan langsung dilakukan oleh operator, bukan dari mesin bot. Sama-sama melakukan panggilan, bedanya panggilan ke call center biasanya sering membutuhkan pulsa.

Jika nomor tidak terisi pulsa, bisa menggunakan menu SOS atau panggilan darurat. Panggilan ini menggunakan pulsa pinjaman, sehingga saat nomor sudah terisi pulsa, akan otomatis terpotong sebagai gantinya dari panggilan darurat.

Namun untuk nomor Indosat, kamu akan diberikan layanan lebih praktis dan juga gratis. Hanya dengan membuka fitur panggilan, lalu ketikkan nomor 111 sebagai nomor resmi dari operator Indosat.

Cara cek nomor Indosat dapat juga menggunakan nomor 100 atau 185 dan layanan ini juga bebas pulsa. Nomor khusus ini ditujukan langsung untuk menghubungi pusat layanan panggilan Indosat.

Selain itu bisa juga langsung menghubungi pusat layanan dari panggilan Indosat di nomor +6221-5438-8888 dan juga +6221-3000-3000. Tunggu panggilan hingga terhubung dan langsung berikan permintaan nomor.

4. Cek Nomor IM3 Lewat MyIM3

Cek Nomor Indosat Via Aplikasi MyIM3

Penggunaan aplikasi sama saat mengakses internet yaitu menggunakan koneksi internet stabil. Jika belum mempunyai aplikasinya, bisa lakukan pengunduhan terlebih dahulu di Google Play Store maupun Appstore.

Tunggu hingga proses instalasi selesai untuk bisa membuka aplikasi. Lakukan registrasi kartu di aplikasi sebelumnya dan buka aplikasi untuk mulai pengecekan.

Aplikasi ini tidak hanya memberikan layanan cek nomor, namun bisa juga digunakan untuk mengecek sisa pulsa, sisa kuota, transfer kuota dan juga banyak lagi lainnya.

5. Cek Nomor Indosat Lewat WA

Cek Nomor Indosat Lewat WA

Sama seperti sebelumnya, cara mengetahui nomor Indosat ini memerlukan internet untuk bisa mengaksesnya. Bedanya, aplikasi WA tetap bisa diakses meskipun koneksinya lambat. Caranya yaitu sebagai berikut :

  • Pertama, buka aplikasi WhatsApp.
  • Klik simbol titik tiga di bagian pojok kanan atas.
  • Lalu pilih menu Setelan.
  • Kemudian klik bagian nama dan foto profil kamu.
  • Terakhir nomor akan muncul dilayar.

Cara ini hanya berlaku jika nomor yang akan dicek merupakan nomor yang digunakan untuk akun WA.

6. Cara Cek Nomor Indosat Lewat SMS

Cek Nomor Indosat Lewat SMS

Cara ini sudah mulai digunakan sebelum adanya ponsel pintar berupa layar sentuh. Penggunaanya lebih luas karena bisa digunakan untuk ponsel non layar sentuh.

Berikut cara cek nomor Indosat lewat SMS :

  • Buka fitur pesan di ponsel kamu.
  • Ketik pesan apa saja lalu kirim ke nomor teman dekat kamu.
  • Kemudian minta teman kamu untuk mengirim kembali nomor yang tertampil di pesan yang diterima.
  • Simpan nomor yang sudah dikirimkan oleh temanmu.

Pastikan kamu memiliki pulsa yang cukup untuk mengirim SMS, jika tidak kamu bisa menggunakan pulsa darurat.

7. Cek Nomor Indosat Melalui Modem

Pengecekan nomor Indosat lainnya dengan memanfaatkan modem yang menggunakan provider kartu Indosat. Caranya yaitu sebagai berikut :

  • Sambungkan modem ke komputer kemudian mengaktifkan koneksi internetnya.
  • Buka aplikasi manajer koneksi.
  • Buka menu USSD.
  • Tunggu hingga informasi nomor akan ditampilkan di layar.

Itulah beberapa cara mengecek nomor Indosat yang bisa kamu coba. Semuanya praktis dan murah. Bahkan banyak cara yang digunakan dengan gratis tanpa biaya.

Tinggalkan komentar